Monday, April 9, 2018

Amankah bumil makan ikan bandeng

Ikan bandeng juga di gemari karena kelezatan cita rasanya.
Lalu mengapa ibu hamil harus mengkonsumsi ikan bandeng ini selama masa kehamilan? Untuk menjawab rasa penasaran anda itu, berikut ini ada penjelasannya yang jelas dan juga rinci.
Walaupun ikan ini memiliki banyak tulang yang membuatnya berbeda dari ikan lain.didalam ikan ini terkandung sumber gizi yang tidak bisa sepelekan terlebih bagi ibu hamil.
Salah satu kandungan gizi dalam ikan bandeng seperti yang dilansir dari laman articlesofhealthcare adalah omega 3 .
Omega 3 adalah jenis lemak tak jenuh ganda yang tidak dapat dihasilkan tubuh bahkan penting untuk asam essensial yang dibentuk dari dari asam lemak yaitu DHA (docosahexaenoic acid), ALA (A-linolenat) serta EPA (eicosapentaenoic acid).
Dengan mengonsumsi ikan bandeng anda akan mendapat asupan omega 3. Selain itu pula, menurut hasil penelitian dengan ikan payau, kandungan omega 3 yang terkandung pada ikan bandeng lebih tinggi dibanding ikan lain.kandungan omega 3 ikan bandeng (±)14,2%,sardin (±) 3,9 %,salmon (±)2,6 % dan tuna (±) 0,2 %.
Disarankan pada masa kehamilan untuk mengonsumsi ikan bandeng secara rutin dan tidak belebihan agar mendapat asupan lemak omega 3 sehingga memperlancar perkambangan otak pada janin dan baik juga untuk meningkatkan kualitas dan volume ASI.
Namun taukah anda? ternyata bukan hanya kandungan omega 3 yang terdapat pada ikan bandeng. Bahkan dalam ikan ini juga terkandung protein (±) 20,38% daripada ikan lain.selama kehamilan juga perlu mengonsumsi ikan bandeng secara rutin agar kebutuhan pretein tubuh terpenuhi,mencegah hipertensi, berperan dalam pertumbuhan system syaraf dan pertembangan otak.

No comments:

Post a Comment